![]() |
Libur lebaran bersama keluarga kemana? Hmm, harus spending time kindly. Mari kita tulis apa saja yang dibutuhkan. Budget? Oke. Rundown? Ragu sih. Tujuan? Ini apalagi. Whop, don't worry. I have a recommended place for you. Where is this?
Yap Selo, Boyolali, Jawa Tengah! Sebenernya awal perjalanan trip kali ini,
aku sekeluarga akan mengunjungi Air Terjun Tawangmangu. Oleh karena itu, kami
dari Kendal melewati jalan tol Salatiga yang baru, dan sampailah di Boyolali.
Namun, karena ternyata oh ternyata, trip menuju Tawangmangu harus ditempuh
sekitar 2 jam dari Boyolali sedangkan keadaan jalanan macet, kami memutuskan
untuk merubah tujuan. Dan jeng jeng jeng....
GANCIK HILL TOP tujuan
kami!
Berkat Mbah Google,
kami langsung banting setir menuju Kecamatan Selo, Boyolali. Perjalanan menuju
Selo cukup seru. Apanya nih yang seru? Pemandangannya men! Parah gila! Jika
kalian melewati jalan yang sama seperti aku, yakni dari Kota Boyolali lalu
melewati Jalan Boyolali-Magelang sekitar kurang lebih 10 km, kalian akan
dimanjakan dengan hamparan terasering sawah yang gak ditemukan di Jakarta
(lah?). Oh ya, aku gak bisa kasih spesifik dimana alamatnya, tapi kalian bisa
langsung gunakan GPS atau Waze dengan masukkan keywordnya ‘Bukit Gancik Selo’,
karena Bukit Gancik sudah masuk di Maps Google. Dan langsung wus!
Agar tiba di Gancik
Hill Top memang tidak mudah. Jika kalian sudah tiba di semacam kampung dan
terdapat rambu-rambu Gancik, kalian harus mendaki kurang lebih 1 km dari
parkiran (jika kalian membawa mobil ya). Nah, jangan dibayangkan 1 km itu
sangat mudah. Mari kita simak baik-baik makna dari ‘Gancik Hill Top’. Top,
berarti atas. Hill berarti bukit. Sudah kalian tidak perlu membayangkan lagi
bagaimana tingginya Gancik Hill Top jika ditempuh dengan berjalan kaki dari
loket parkiran.
Eit! Don’t worry!
Ternyata, objek wisata Gancik Hill Top ini sudah difasilitasi dengan beberapa
akses mudah yakni TUKANG OJEK, HAHA! Warga desa Selo, yang mengelola objek
wisata Gancik Hill Top ini sudah memfasilitasi berbagai kemungkinan akses untuk
para pengunjung. Apabila kalian tidak ingin kelelahan karena mendaki setinggi 1
km menuju Gancik Hill Top, kalian bisa menggunakan jasa tukang ojek yang ada
dengan membayar Rp 10.000 untuk sekali jalan. Dan jangan khawatir akan
kekurangan tukang ojek karena jasa ojek yang disediakan sangat banyak.
Gancik Hill Top ini
sudah berdiri kurang lebih selama 1 tahun, dan dikelola sendiri oleh warga Desa
Selo. Pengunjung yang datang pun cukup ramai terutama di musim liburan. Bahkan,
ketika aku melewati kampung disana, banyak pula basecamp pendakian bagi para
pendaki Gunung Merbabu atau Gunung Merapi. Dapat disimpulkan bahwa Desa Selo
ini sangat peka sekali guys akan wisata alam di sekitar mereka! MANTAB JIWA!
![]() |
Gancik di atas awan |
Di Gancik Hill Top,
langsung siapkan kamera terbaik kalian, dan Gallery Handphone siap-siap full
memory!! Kalian bisa berfoto di gardu atas awan yang sudah berdiri di atas
sana, sambil menikmati birunya langit serta merasakan sejuknya hawa Gunung
Merbabu di Gancik Hill Top! Jika kalian berkunjung di sore hari, kemungkinan
besar juga akan merasakan kabut dingin mulai turun dan brrrr dinginnn! Berikut
ini aku upload beberapa view dan hasil foto yang bisa kalian dapatkan ketika di
Gancik Hill Top.
![]() |
Tulisan 'Gancik' di belakang tersebut bisa kalian liat dari bawah |
![]() |
Gardu pandang dari Gancik Hill Top |
Nah, bagi para pengguna
motor atau mobil, kalian juga tidak perlu khawatir apabila kehabisan bensin
setelah menempuh lika liku jalanan menuju Gancik, karena begitu keluar dari
gapura Desa Selo, kalian akan menemukan semacam pom bensin mini untuk mengisi
kembali bahan bakar kendaraan kalian. So, gimana? Tertarik dongg pasti buat
dateng ke Gancik? Murah meriah! Have a nice Syawal ya!